Analisis Pengaruh Perawatan Terhadap Nilai Kuat Tekan Pada Beton Self-Compacting Concrete (SCC)

Authors

  • Irzal Agus Universitas Dayanu Ikhsanuddin
  • Riska Riska Universitas Dayanu Ikhsanuddin

DOI:

https://doi.org/10.55340/jmi.v12i2.1436

Keywords:

Beton SCC, Perawatan, Kuat Tekan Beton

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui besar nilai kuat tekan beton self-compacting concrete (SCC) terhadap pengaruh variasi perawatan beton yang direndam dalam air dan tidak direndam pada umur beton 3, 7, dan 28 hari. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratorium dengan benda uji berbentuk silinder 15 cm x 30 cm. 15 buah benda uji untuk beton SCC yang direndam air dan 15 buah benda uji untuk beton SCC yang tidak direndam. Hasil nilai dari uji kuat tekan beton SCC pada umur 3 hari dengan metode perawatan dengan cara di rendam dalam air diperoleh hasil rata-rata sebesar 15,12 MPa, sedangkan yang tidak direndam diperoleh hasil rata-rata  sebesar 13,91 MPa atau mengalami penurunan sebesar 8,00%. Pada umur 7 hari beton SCC yang direndam memiliki kuat tekan beton rata-rata sebesar 23,37 MPa, sedangkan yang tidak direndam diperoleh hasil kuat tekan rata-rata sebesar 22,68 MPa atau mengalami penurunan kuat tekan sebesar 2,95%, begitu juga dengan beton SCC pada umur 28 hari memiliki kuat tekan beton rata-rata 37,11 MPa, sedangkan yang tidak direndam diperoleh hasil kuat tekan rata-rata sebesar 36,65 MPa atau mengalami penurunan kuat tekan sebesar 1,24%.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Riska Riska, Universitas Dayanu Ikhsanuddin

Sebagai Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil

References

ASTM C143/C 143M-03. (2003). Standard Test Method for Slump of Hydraulic-Cement Concrete. Annual Book of ASTM Standards, 1–4.

ASTM C33-03. (2001). Standard Specification For Concrete Aggregates. 04, 117–124. https://doi.org/10.21063/spi3.1017.117-124

EFNARC. (2005). ERMCO The European Guidelines for Self-Compacting Concrete. The European Guidelines for Self Compacting Concrete, May.

Irzal Agus. (2021). Kajian Eksperimental Kekuatan Lentur Pelat Beton Self Compacting Concrete ( SCC ). X(2), 49–57.

SNI-1974-2011. (n.d.). Cara uji kuat tekan beton dengan benda uji silinder.

SNI 15-7064-2004. (2004). Semen Portland Komposit. Badan Standar Nasional Indonesia :, 1–128.

SNI 2493-2011. (2011). Tata cara pembuatan dan perawatan benda uji beton di laboratorium.

Sugiharto, H., & Kusuma, G. H. (2001). Penggunaan Fly Ash Dan Viscocrete Pada Self Compacting Concrete. Dimensi Teknik Sipil, 3(1), 30–35. http://puslit.petra.ac.id/journals/civil

Wihardi, T. M. … Dalle, A. (2006). Pecahan Marmer Sebagai Pengganti Parsial Agregat Kasar Self Compacting Concrete (SCC). Jurnal Desain & Kondtruksi, 5(1), 1–9.

Mulyono, Tri. 2003. Teknologi Beton. Jakarta : Andi Offset Press.

Downloads

Published

2023-10-25